Jadilah orang pertama yang menerima update artikel terbaru dari kami!!!

Mengenal Ilmu Hadis Riwayah

Daftar Isi

Mengenal Ilmu Hadis Riwayah

Ilmu hadis riwayah merupakan salah satu ilmu yang terdapat dalam ilmu hadis, yang mana ilmu hadis terbagi dua, yaitu: Riwayah dan Dirayah.

Pada postingan ini penulis akan menjelaskan tentang pengenalan terhadap ilmu hadis riwayah. Simak penjelasan berikut.

Pengertian

Para ulama mendefinisikan hadis riwayah dengan:

علم يشتمل على أقوال النبي‏ صلى الله عليه وآله وسلم وأفعاله وأوصافه وتقريراته وروايتها وضبطها وتحرير ألفاظها

“Ilmu yang meliputi sabda Nabi Muhammad SAW dan perbuatannya, sifatnya, pengakuannya, meriwayatkannya, spesifikasinya, dan menjelaskan kalimatnya.

Objek

Adapun yang menjadi objek dalam hadis riwayah adalah diri Nabi Muhammad SAW dari sisi perkataannya, tindakannya, ucapannya dan sifat-sifatnya.

Manfaat dan Tujuan

Manfaat ilmu hadis riwayah adalah memelihara dari kesalahan dalam menukil perkataan Nabi Muhammad SAW, tindakannya, pengakuannya dan sifat-sifatnya.

Sedangkan tujuannya adalah untuk mencapai kebahagiaan di dunia dan akhirat.

Keutamaan

Adapun keutamaan hadis riwayah adalah karena ia merupakan salah satu ilmu yang paling mulia. Dengan hadis riwayah, dapat diketahui bagaimana tata cara mengikuti Nabi Muhammad SAW yang diperintahkan oleh Allah SWT. Sebagaimana dalam surah Ali Imran, Allah SWT berfirman:

قُلْ اِنْ كُنْتُمْ تُحِبُّوْنَ اللّٰهَ فَاتَّبِعُوْنِيْ يُحْبِبْكُمُ اللّٰهُ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْ

“Katakanlah (Muhammad), “Jika kamu mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintaimu dan mengampuni dosa-dosamu.”

Oleh karena itu, para ulama hadis mempunyai keutamaan dan pahala yang paling besar. Rasulullah SAW bersabda:

نضر الله امرأ سمع مقالتي فحفظها ووعاها وأداها فرب حامل فقَهٍ إلى من هو أفقه منه

Semoga Allah SWT memberkati seseorang yang mendengar perkataan saya, menghafalnya, memahaminya, dan menyampaikannya kepada orang yang lebih berilmu darinya.

Pencetus

Orang yang pertama kali menulis dalam ilmu hadis riwayah adalah Muhammad bin Muslim bin Ubaidillah bin Abdullah bin Syihab al-Zuhri al-Madani. Beliau merupakan salah seorang imam dan ulama terkemuka di negeri Hijaz dan Syam, atas perintah Amr bin Abd al-Aziz.

Hal ini, sebagaimana yang diriwayatkan oleh Abu Nu’aim dari jalur Muhammad bin Hasan dari Malik. Beliau berkata:

أول‏ من دون العلم  ابن شهاب. يعني الزهري

“Orang yang pertama kali menulis dalam hadis riwayah adalah Ibnu Syihab, yakni al-Zuhri.”

 

Wallahu A’lam bi al-Shawab...

Semoga bermanfaat...

 

Sumber: Syarh al-Manzhumah al-Baiquniyah


Posting Komentar